Render grafis B787 Dreamliner dengan livery Garuda Indonesia oleh Boeing
Render grafis B787 Dreamliner dengan livery Garuda Indonesia oleh Boeing

AVIATREN.com – Garuda Indonesia akan memutuskan pesawat mana yang akan dibeli, Airbus A350 XWB atau Boeing 787 Dreamliner, pada tahun 2016 ini.

CEO Garuda Indonesia mengatakan hal tersebut kepada Bloomberg, seperti dikutip AVIATREN, Jumat (11/3/2016).

Sebelumnya, Garuda Indonesia memang telah menandatangani komitmen pembelian A350 XWB dan B787 Dreamliner di ajang Paris Air Show, Juni 2015 lalu.

BACA: Garuda Indonesia Berniat Beli 30 Unit B787 Dreamliner

Baik B787 maupun A350 akan dipakai Garuda Indonesia untuk melayani rute-rute long-haul.

BACA: Selain Dreamliner, garuda Indonesia Juga Minat Beli A350 XWB

“Setelah sukses merevitalisasi operasional kami di kawasan Asia Pasifik, kini pengembangan kami ada di jaringan rute long haul di masa depan,” ujar Arif Wibowo, CEO Garuda Indonesia, seperti dikutip Aviatren dari keterangan tertulis Airbus.