IndiGo Jadi Maskapai Asia Pertama Operasikan A320neo

Airbus EVP-marketing and strategy Kiran Rao and IndiGo VP-flight operations Ashim Mittra at the handover of IndiGo’s and Asia’s first A320neo in Toulouse (11/3/2016). (Airbus)
Airbus EVP-marketing and strategy Kiran Rao and IndiGo VP-flight operations Ashim Mittra at the handover of IndiGo’s and Asia’s first A320neo in Toulouse (11/3/2016). (Airbus)

AVIATREN.com – Maskapai LCC asal India IndiGo menjadi maskapai pertama di kawasan Asia yang mengoperasikan pesawat terbaru Airbus A320neo. Pesawat tersebut dikirim pada Jumat (11/3/2016) lalu.

Dengan dmeikian, IndiGo menjadi maskapai kedua yang mengoperasikan A320neo, setelah Lufthansa sebagai launch customer A320neo.

BACA JUGA: Maskapai Indonesia yang Jadi Operator A320neo

IndiGo sendiri menjadi pelanggan besar Airbus, pasalnya maskapai tersebut memesan A320neo terbanyak, yaitu mencapai 430 unit pesanan.

Satu pesawat akan dikirimkan lagi pada minggu depan, dan 25 unit lagi akan datang sepankang tahun 2016 ini.

Advertisement