AVIATREN.com – PT Angkasa Pura II (AP II) bakal kembali membuka Terminal 1A di Bandara Internasional Soekaro Hatta mulai 1 April 2022.
Seperti sebelumnya, Terminal 1A akan melayani keberangkatan dan kedatangan domestik dari berbagai maskapai dalam negeri.
Meski demikian, tidak seluruh maskapai domestik akan melayani penerbangan di Terminal 1A.
Selain itu, maskapai yang beroperasi di terminal tersebut juga bakal hadir secara pertahap.
Adapun daftar maskapai yang bakal beroperasi di Terminal 1A, begitu juga jadwal mulai pelayanannya, adalah sebagai berikut:
- 1 April 2022: Airfast Indonesia
- 6 April 2022: Super Air Jet
- 12 April 2022: AirAsia Indonesia, Sriwijaya Air, Nam Air
Karena terminal ini baru dibuka kembali pasca ditutup sejak awal pandemi, AP II mengatakan pihaknya saat ini tengah mempersiapkan pengaktifan Terminal 1A bersama dengan para stakeholder supaya proses pembukaan berjalan dengan lancar.
Adapun untuk kelancaran aspek operasional, AP II memastikan bahwa Terminal 1A sudah memiliki kesiapan personel dan fasilitas untuk aspek keamanan, keselamatan dan pelayanan penumpang di terminal tersebut.
Nah, dengan aktifnya kembali Terminal 1A, maka keberangkatan dan kedatangan penumpang domestik di Bandara Soekarno Hatta otomatis akan dilayani di tiga terminal, yaitu melalui Terminal 1, Terminal 2, dan Terminal 3.