Garuda Indonesia (garuda-indonesia.com)
Garuda Indonesia (garuda-indonesia.com)

AVIATREN.com – Situs VariFlight merilis daftar persentase ketepatan waktu (on-time performance/OTP) maskapai global sepanjang Maret 2015, termasuk di dalamnya adalah maskapai nasional, Garuda Indonesia (GA) dan Indonesia AirAsia (QZ).

Menurut data yang dirilis VariFlight, angka ketepatan waktu Garuda Indonesia sepanjang Maret 2015 berada di peringkat 67 dunia dengan angka persentase ketepatan waktu 90,55 persen

Garuda Indonesia menjadi maskapai asal Indonesia yang berada di urutan teratas dalam daftar OTP global tersebut. Menyusul di peringkat kedua adalah maskapai Indonesia Air Asia di peringkat 81 dunia dengan persentase OTP 88,76 persen.

Garuda Indonesia dan Indonesia AirAsia menjadi dua maskapai Indonesia yang masuk dalam daftar VariFlight. Daftar tersebut terdiri atas 133 maskapai dari berbagai negara.

VariFlight adalah perusahaan penyedia data penerbangan milik Feeyo Techology. VariFlight mengklaim menyediakan data 980.000 penerbangan setiap hari, atau sekitar 100 penerbangan per detik. Tingkat keakurasiannya diklaim mencapai 99 persen.

Daftar lengkap laporan VariFlight bisa diunduh melalui tautan berikut ini.