AVIATREN.com – Produsen pesawat China, Comac meluncurkan pesawat C919Â perdana mereka pada Senin (2/11/2015) di fasilitas produksinya di Pudong, Shanghai.
Comac C919 yang sepenuhnya dirancang dan dibangun di China tersebut memiliki konfigurasi 168 penumpang (all economy class) atau 156 kursi untuk layout hybrid. C919 didesain memiliki jangkauan 4.075 kilometer dan versi extended range-nya memiliki jangkauan 5.555 kilometer.
Comac C919 didesain untuk bersaing dengan pesawar narrowbody buatan Boeing dan Airbus di segmen pesawat dengan daya jelajah kelas menengah.
Comac yang merupakan perusahaan BUMN di China mengklaim telah mendapatkan 500 pesanan C919 dari 21 konsumen dari berbagai negara.