Pencarian Malaysia Airlines MH370 Berakhir Juni 2016

GO Phoenix yang terlibat dalam pencarian MH370 di selatan Samudera Hindia (news.yahoo.com)
GO Phoenix yang terlibat dalam pencarian MH370 di selatan Samudera Hindia (news.yahoo.com)

AVIATREN.com – Pemerintah Australia mengumumkan pencarian pesawat 777-200ER Malaysia Airlines akan selesai pada pertengahan tahun 2016, tepatnya pada bulan Juni.

Hal tersebut disampaikan oleh Australian Joint Agency Coordination Centre (JACC) dalam situs resminya pada Rabu (23/12/2015) lalu.

Consistent with the undertaking given by the Governments of Australia, Malaysia and the People’s Republic of China earlier this year, 120,000 square kilometres will be thoroughly searched. It is anticipated this will be completed around June 2016,” demikian tulis JACC.

JACC mengklaim hingga akhir 2015 ini, pihaknya telah menyisir dasar laut seluas 80.000 kilometer persegi dari total 120.000 kilometer persegi.

Pencarian MH370 menjadi investigasi yang terbesar dan termahal yang pernah dilakukan sepanjang sejarah penerbangan.

Malaysia Airlines MH370 menghilang pada 8 Maret 2014 lalu dalam penerbangan rute Kuala Lumpur – Beijing dengan membawa 239 penumpang dan kru di dalamnya.

Satu-satunya petunjuk fisik yang ditemukan hingga kini adalah komponen sayap (flaperon) yang ditemukan di Reunion Island.

Advertisement