Hari Ini B747 Air France Terakhir Terbang Komersil

B747 Air France
B747 Air France

AVIATREN.com – Hari ini, Minggu (10/1/2016) waktu Paris, atau Senin (11/1/2016) sore WIB, maskapai Air France akan melakukan penerbangan komersil terakhirnya dengan pesawat Boeing 747-400.

Penerbangan itu kini bisa diikuti melalui Flightradar24 dengan nomor penerbangan AF438.

B747 yang telah digunakan selama lebih dari 40 tahun di maskapai Perancis itu akan dipakai terbang terakhir kali dengan mengangkut penumpang untuk rute Mexico City – Paris (Charles de Gaulle/CDG).

Sebagai bentuk penghormatan, Air France juga akan melakukan penerbangan tribute (non-komersil) di atas beberapa landmark khas Perancis pada 14 Januari 2016 mendatang.

Dikutip AVIATREN dari Air Travel World, beberapa armada B747 Air France nantinya akan dipakai oleh Air Atlanta.

Setelah 10 Januari 2016, Air France akan menerbangi rute Paris CDG – Mexico City dengan menggunakan armada Airbus A380 (3x seminggu) dan Boeing 777-300ER (4x seminggu).

Mulai Maret, semua penerbangan tersebut baru dioperasikan dengan A380.

Advertisement