AVIATREN.com – Pesawat Airbus A350 generasi terbaru A350-1000 dijadwalkan akan memasuki perakitan akhir pada bulan Februari. Sementara penerbangan pertamanya dijadwalkan Airbus pada akhir tahun 2016.
Dalam tahap final assembly tersebut, semua komponen akan dipasang, termasuk kedua mesin Rolls-Royce Trent XWB-97.
Saat ini, A350-1000 sedang dalam tahap pre-final assembly, dan Kepala Pengembangan Tom Williams mengatakan kemajuannya relatif lancar.
“Semua berjalan sangat baik, bahkan mungkin lebih baik dari seri -900-nya,” demikian kata Williams dikutip AVIATREN dari Flightglobal, Senin (25/1/2016).
Williams mengakui pengembangan A350-1000 bisa berjalan lancar berkat pengalaman Airbus dalam membuat seri A350-900. Airbus hingga akhir tahun 2015 telah mengantungi pesanan sebanyak 181 unit A350-1000.