B737 MAX 8 pertama Garuda Indonesia, PK-GDA.

AVIATREN.com – Pesawat B737 MAX 8 pesanan Garuda Indonesia kemungkinan bakal tiba di Indonesia dalam waktu dekat. Lebih tepatnya, B737 MAX 8 itu bakal tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang Banten pada Minggu (24/12/2017).

Kabar tersebut diperoleh AVIATREN dari sumber dalam yang dekat dengan rencana pengiriman pesawat B737 MAX 8 ini. Menurut sumber tersebut, B737 MAX 8 Garuda Indonesia terbang dari pabrik Boeing di Seattle pada Kamis (21/12/2017) pukul 10.00 waktu setempat atau Jumat (22/12/2017) pagi.

Masih menurut sumber tadi, B737 MAX 8 pesanan Garuda Indonesia itu terbang rute Seattle – Honolulu – Guam – Biak – Surabaya – Cengkareng.

“Penerbangan Biak – Surabaya – Cengkareng sekaligus untuk Proving Flight bersama dengan Tim (Kementerian) Perhubungan,” ujar sumber tersebut.

Saat AVIATREN mengkroscek info ini di situs Flightradar24, PK-GDA (registrasi untuk B737 MAX 8 pertama Garuda Indonesia), nampak baru saja menyelesaikan leg pertama ferry flight tersebut, yakni Seattle-Honolulu.

History penerbangan PK-GDA di situs FR24

Rute penerbangan PK-GDA bisa dilihat di situs Flightradar24 di tautan berikut ini.

Kedatangan B737 MAX 8 Garuda Indonesia menjadi kejutan, pasalnya maskapai pelat merah itu telah mengatakan bakal menunda pengiriman pesawat baru, setidaknya hingga 2019. Entah apa yang membuat Garuda Indonesia berubah pikiran kemudian mendatangkan B737 MAX 8 pada akhir 2017 ini.

Kemungkinan PK-GDA adalah gelombang pesanan pesawat yang tidak termasuk dalam rencana penundaan pengiriman pesawat itu. Benar atau tidaknya, mari kita tunggu bersama akhir pekan ini.

Jika benar, maka B737 MAX 8 bisa menjadi kado manis fans Garuda Indonesia di akhir tahun 2017.