Sriwijaya Air Terima B737-800 Sewaan dari AWAS

B737 Sriwijaya Airlines
B737 Sriwijaya Airlines

AVIATREN.com – Maskapai Sriwijaya Air dikabarkan menerima pengiriman pesawat Boeing 737-800 dari perusahaan sewa pesawat Ansett Worldwide (AWAS) pada Kamis (10/2/2016) lalu.

Dikutip AVIATREN dari ATW Online, B737-800 Sriwijaya tersebut akan dipakai untuk menambah rencana ekspansi, dengan mengoperasikannya untuk pesawat charter atau berjadwal.

Penelusuran AVIATREN, B737-800 yang dioperasikan Sriwijaya Air tersebut kini beregistrasi PK-CMQ dengan MSN 29676 dan telah berumur 8 tahun. Oleh Sriwijaya Air, PK-CMQ diberi nama (nosename) “Penyeru”.

Pesawat tersebut sebelumnya disewa oleh Pacific Blue Airlines dan Virgin Australia.

CEO Sriwijaya Air, Chandra Lie mengatakan 737 masuk ke dalam rencana modernisasi maskapainya karena saat ini semua armada Sriwijaya adalah pesawat-pesawat buatan Boeing (all Boeing fleet).

Pada Agustus 2015 lalu Sriwijaya juga mendatangkan dua pesawat Boeing 737-900ER baru dari pabriknya.

Sriwijaya mengklaim mengangkut 800.000 penumpang per bulan yang terbang daru hub utamanya di bandara Soekarno-Hatta, ke 43 tujuan domestik dan internasional.

Saat ini Sriwijaya memiliki 40 pesawat Boeing, semuanya adalah varian 737.

Advertisement