A330-900 AirAsia X

AVIATREN.com – Maskapai LCC penerbangan jarak jauh (long-haul), AirAsia X sedang pikir-pikir membuka rute penerbangan ke Pantai Barat Amerika Serikat (US West Coast) dari Osaka Kansai.

Rencananya, rute tersebut akan memakai armada A330neo setelah dikirim. Hal itu dismapiakna oleh CEO AirAsia X, Benjamin Ismail seperti dikutip AVIATREN dari Aviation Wire, Senin (11/2/2019).

“A330neo pertama kami akan dikirim tahun depan. Pesawat A330-300 kami yang saat ini tidak bisa terbang dari Kansai ke Pantai Barat, sementara A330neo bisa menjangkau San Francisco dan Los Angeles,” kata Ismail.

Rute ini bukan rute AirAsia X pertama menuju AS. Sebelumnya, pada 2017 lalu, AirAsia X telah membuka rute dari Osaka Kansai menuju Honolulu, Hawaii.Rute tersebut diklaim AirAsia X sukses.

Dari segi armada sendiri, AirAsia X saat ini mengoperasikan 24 pesawat Airbus A330-300. Sementara pesanan A330neo (A330-900) sebanyak 66 unit yang statusnya firm order.

Pada pameran kedirgantaraan Farnborough Air Show 2018 lalu, AirAsia X menambah pesanan 34 uni A330neo, walau belum ditambahkan dalam order book Airbus.

Ada kemungkinan juga rute AirAsia X ke San Francisco atau Los Angeles dibuka dari Kuala Lumpur, yang artinya penerbangan akan singgah terlebih dahulu di Tokyo atau Osaka.

A330-900 sendiri memiliki daya jelajah 7.200 mil. Sementara jarak antara Kuala Lumpur – Los Angeles adalah sekitar 8.800 mil. Karena itu dibutuhkan stopover untuk refuell.

Sedangkan jarak antara Tokyo/Osaka menuju Los Angeles adalah sekitar 5.000-am mil, yang bisa ditempuh oleh A330-900.

AirAsia Group CEO Tony Fernandez sendiri saat ditanya rute Pantai Barat AS mana yang lebih diunggulkan, ia bertaruh pada Los Angeles.

“Namun keduanya (San Francisco dan Los Angeles) memiliki komunitas Asia yang sama-sama besar, kami belum selesai mengevaluasi, namun itu pasti rencana kami,” ujar Fernandez.