AVIATREN.com – Pesawat EgyptAir nomor penerbangan MS804 dikabarkan hilang dari radar dalam perjalanannya rute Paris CDG ke Kairo, Mesir. Pesawat yang hilang adalah jenis Airbus A320 dengan registrasi SU-GCC.
Baca: Pejabat Penerbangan Mesir Pastikan EgyptAir MS804 Jatuh
Kabar ini dibenarkan oleh akun Twitter resmi EgyptAir pada Kamis (19/5/2016).
An informed source at EGYPTAIR reported that EGYPTAIR Flight No MS 804 has lost communication with radar tracking system at 02:45 (CLT)
— EGYPTAIR (@EGYPTAIR) May 19, 2016
Menurut EgyptAir, MS804 terbang dari bandara Charle De Gaulle, Paris pada Rabu (18/5/2016) malam pukul 23:09 waktu setempat dengan membawa total 66 orang di dalamnya yang terdiri atas 56 penumpang, 7 kru, dan 3 orang personil keamanan.
Pesawat seharusnya sudah tiba di Kairo, Mesir pada dini hari pukul 03.05 waktu setempat. Pejabat Mesir mengatakan kontak radar hilang saat pesawat tersebut berjarak 80 mil laut sebelum memasuki wilayah udara Mesir, atau sekitar 10 menit, di ketinggian 37.000 kaki.