Garuda Indonesia Jadi Maskapai Resmi Pemkot Surabaya

Garuda Indonesia PK-GFR
Garuda Indonesia PK-GFR

AVIATREN.com – Maskapai penerbangan Garuda Indonesia akan menjadi maskapai penerbangan resmi bagi seluruh karyawan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dan afiliasinya, baik perjalanan dinas maupun perjalanan pribadi karyawan, keluarga maupun mitra kerja Pemkot Surabaya.

Penerbangan tersebut meliputi rute domestik maupun internasional (tidak termasuk penerbangan code-share) dengan harga dan layanan khusus berupa special corporate fare, konter check-in khusus pelanggan korporat, serta benefit corporate account lainnya.

Penandatanganan kerja sama antara Garuda Indonesia dan Pemkot Surabaya menurut keterangan tertulis yang diterima AVIATREN, dilakukan hari ini, Kamis (26/5/2016).

Walikota Surabaya Tri Rismaharini mengatakan bahwa pihak Pemkot Surabaya menyambut gembira kerja sama dengan Garuda dan GMF yang ditandatangani hari ini, dimana kerja sama tersebut merupakan langkah besar dalam sinergi antara dua institusi besar.

“Kami sangat bangga dapat melakukan kerja sama dengan Garuda dan GMF, dimana tentunya kerja sama ini akan sangat membantu kami dalam melaksanakan tugas pemerintahan,” kata Risma.

Advertisement